Oleh Nina Marliana
Belajar bagi anak bukan hanya tentang membaca, berhitung ataupun menulis. Ada yang jauh lebih penting dari tingkatan tersebut. Anak yang sudah dapat melalui tahapan secara utuh akan lebih mudah untuk mengikuti semua kegiatan yang dilakukan disekolah. Salah satu tahapan yang mesti dilalui oleh anak salah satunya adalah tahap Pra menulis. Banyak yang menyepelakan tahapan ini, banyak yang beranggapan bahwa tahap ini tidak penting bagi anak karena kegiatan yang mereka (orang dewasa) pikir ini mudah, tidak dengan anak. Anak yang langsung di diberikan kegiatan menulis tanpa didasari atau mereka melalui kegiatan pra menulis terlebih dahulu akan mengalami kesulitan.
Kegiatan Pra Menulis
Beberapa kegiatan Pra Menulis yang dapat dilakukan pada anak usia dini:
1. Menyendok
Kegiatan pra menulis yang satu ini merupakan kegiatan memindahkan benda dari satu mangkok ke mangkok lainnya merupakan kegiatan pra menulis yang banyak memberikan manfaat bagi anak. Selain anak dapat melatih otot jemari anak kegiatan ini juga bermanfaat untuk melatih konsentrasi dan fokus anak anak, melatih anak mengenal ukuran, melatih anak mengenal konsep (kosong-penuh, banyak-sedikit), mengenal arah kanan-kiri.
2. Menuang
Kegiatan menuang kali ini menjadi salah satu kegiatan yang banyak bermanfaat bagi anak. Dari kegiatan ini anak dapat melatih kesabaran saat menuang secara perlahan, mengetahui akibat bila menuang secara tergesa-gesa, menuang dapat mengestimasi seberapa banyak air yang dia harus tuang pada sebuah gelas. Selain menuang menggunakan air, kegiatan menuang ini jg dapat dilakukan denganmenggunakan bahn lain seperti biji-bijian, pasir ataupun beras.
3. Memasukkan benda kecil ke dalam lubang
Hal yang satu ini mungkin akan membuat kita berpikir apa sih manfaat nya? Hanya sekedar memasukkan benda. Sebenernya kegiatan yang satu ini juga memiliki manfaat yang baik bagi anak usia dini. Dari kegiatan ini anak dapat dilatih konsentrasinya, menggerakkan tangan dengan baik saat mengambil dan memasukkan benda pada lubangnya.
Itulah beberapa kegiatan yang dapat dilakukan untuk menstimulai kemampuan anak. Dengan tahapan yang dilalui, dengan stimulasi yang baik yang diberikan . insyaallah perkembangan kemapuan anak akan berkembang dengan baik dan sesuai dengan usianya.
No comments