Doa Seorang Istri Saat Shalat Tahajud


Doa di saat Tahajud bagaikan anak panah yang melesat tepat mengenai sasaran. (Imam Syafi'i) 

Doa adalah senjata orang beriman. Doa merupakan hal yang penting, saat seorang hamba bisa memanjatkan harapan dan bisa mengungkapkan segala kegundahan hati pada Rabb-Nya.

Menarik yang dikatakan Ustadz Oemar Mita, bahwa bagi ummahat, shalat malam itu penting sebagai waktu istirahat. Lalu doa apa yang bisa dipanjatkan? Apa saja.

Berikut doa yang bisa ummahat panjatkan kepada-Nya saat malam hari.

  1. Bisa istiqamah melakukan amal terbaik, melaksanakan shalat Tahajud
  2. Berdoa agar dikuatkan menjadi ibu yang sabar menghadapi rutinitas harian anak & keluarga  
  3. Allah Swt. berikan saya kekuatan untuk selalu semangat mengantarkan anak kembali pada fitrahnya, mengenalkan Pencipta, dan Rasul, Sahabat. Jika tidak bisa, memfasilitasi anak untuk berangkat ke TPA agar ia bisa belajar agama.
  4. Allah Swt. berikan saya ketenangan  menghadapi polah tingkah anak dengan biasa biasa saja kalau masih dalam batas kewajaran. Jangan terlalu menjadikan itu sebagai beban. Menyerahkan segala urusan pada Allah Swt. 
  5. Tidak menjadi stress kalau tidak sesuai harapan. Tidak menjadikan sebagai beban karena rezeki, Allah Swt. yang mengatur. 
  6. Semoga Allah Swt. karuniakan kesehatan utk suami, dan anak. Bersikap lemah lembut dan berkasih sayang thdp istri 
  7. Berdoa agar Allah Swt. menjaga anak dimanapun ia berada dan juga suami selalu berada dalam lindungan-Nya.
  8. Ya Allah bangunkanlah untuk hamba sebuah rumah yang bisa menjadi rumah yang barakah, dan rumah hamba punya tetangga yang shaleh/ah, dekat dengan sarana transportasi, sekolah anak, dekat dengan pasar atau warung makan.
  9.  Segala permasalahan rumah tangga antara saya dan dapat dimudahkan dan dibukakan jalan keluarnya.
  10. Punya amal jariyah dan bisa bermanfaat untuk ummat lewat menulis atau mengajar. 
  11. Dikuatkan agar istiqamah mengingatkan anak untuk shalat tepat pada waktunya sejak kecil. Sehingga ia menjadi terbiasa shalat hingga dewasa. 


1 comment

  1. Makasih mbak sudah mengingatkan. Meskipun aku blm menikah tp doaku mirip2 kok. Ehehe

    ReplyDelete