Mengenalkan Iman Di Usia 3-5 Tahun Sebelum Kognitif


"Mengapa ummi sakit?" Tanya si Kecil.
"Itu karena Allah berkehendak. Kita berdoa kepada Allah yuk, karena Allah Maha Menyembuhkan."

"Ini adalah Al Quran. Al Quran adalah pedoman hidup kita. Dalam Al Quran dijelaskan juga tentang hujan. Allah Swt. menurunkan hujan dan dari hujan itu menumbuhkan biji-bijian, memberi rahmat pada seluruh alam."

Saya jadi ingat saat kemarin bertemu dengan Teh Lintang dan ngobrol tentang masa masa golden age. Meski dulu pernah bertanya hal tentang hal yang sama, namun selalu ada ilmu baru yang didapat dari beliau. Alhamdulillah.

Hal yang diobrolkan seperti: mendidik anak di usia 3-5 tahun lebih baik mengenalkan iman terlebih dulu, sebelum kognitif (kecerdasan Spiritual). Beberapa tips yang diajarkan kepada anak di usia 3-5 tahun yaitu:

1. Menanamkan iman sebelum kognitif 
Saya terlalu bersemangat mengajarnya membaca iqro, padahal ia belum nangkep untuk apa hal tersebut. Teh Lintang berpesan bahwa penting mengajarkan iman,

2. Mengenalkan hal yang terjadi sesuai kehendak Allah 
Anak misal terjatuh, "itu karena Allah berkehendak."
Misal ummi sakit, maka "kita berdoa kepada Allah yuk, karena Allah Maha Menyembuhkan."

3. Mengenalkan cinta Al Quran pada anak 

Sebelum mengenalkan iqro pada anak, penting mengenalkan cinta pada Al Quran. Misal mengatakan kepadanya, "Ini adalah Al Quran. Al Quran adalah pedoman hidup kita."

4. Mengaitkan hal yang terjadi dengan ayat-ayat Al Quran 
Jika terjadi hujan, orang tua bisa menjelaskan, "Dalam Al Quran dijelaskan juga tentang hujan. Allah Swt. menurunkan hujan dan dari hujan itu menumbuhkan biji-bijian, memberi rahmat pada seluruh alam."

Alhamdulillah dapat ilmu baru, ingin bisa menerapkan dalam beberapa hari ke depan, insyaAllah.

#Tantangan10Hari
#game_level_3
#kelasbunsayiip3

1 comment

  1. reminder banget baca ini mba :) kadang suka lupa yah bahwa semuanya terjadi karena kehendak dan betul harusnya diajarkan sejak dini

    ReplyDelete