MAJALAH FITRAH


Latar belakang
Diantara beragam bacaan wajib yang hadir di tengah pelajar kita, dari mulai buku pelajaran favorit, atau daftar mata pelajaran yang wajib dibaca, perpustakaan biasanya menjadi ramai tatkala tugas menumpuk. Padahal sebenarnya sebelum semua itu, perlu ada kesadaran untuk senang membaca mulai sejak dini. Akan lebih baik mulai memahamkannya lewat bacaan yang ringan namun dapat tertangkap maknanya.

Diantara banyaknya orang yang sudah melek internet dan membaca melalui gadget,  majalah tetap akan punya pasar tersendiri karena sifatnya yang dapat dibaca dan dibawa kemana-mana.

FITRAH adalah majalah remaja muslim berdiri di bawah naungan CV Media Utama Indonesia, Bandung, Indonesia, bertujuan memberikan pemahaman materi keislaman yang terjadi sehari-hari, dan selalu up to date mengangkat hal-hal kekinian dan ramai di kalangan remaja kita dengan bahasa yang gaul, tidak kaku dan islami, sehingga lebih mudah diterima oleh remaja kita. Majalah FITRAH telah terbit pada bulan Juni 2012 dan telah menyebar di berbagai kota di Indonesia.

Agar eksistensi FITRAH tetap terjaga dan menyiarkan dakwah islam secara luas melalui dunia literasi, maka salah satu upaya untuk meneruskan cita-cita mulia yang selalu diusung adalah dengan menggelar mendistribusikan FITRAH secara merata karena bacaan seseorang akan berpengaruh pada remaja di masa mendatang, dan menjadi karakter yang kuat pada mereka.

Tidakkah kamu memperhatikan bagaimana Allah telah membuat perumpamaan kalimat yang baik seperti pohon yang baik, akarnya kuat dan cabangnya (menjulang) ke langit, (pohon) itu menghasilkan buahnya pada setiap waktu dengan seizin Tuhannya. Dan Allah membuat perumpamaan itu untuk manusia agar mereka selalu ingat. (QS. Ibrahim, 14: 24-25)


BEHIND THE SCENE
Pemilik dan Pembimbing : M.Indra Kurniawan, S. Ag
Pemimpin Perusahaan    : Sri Al Hidayati, S. Pd
Pemimpin Redaksi       : Linda Studiyanti, S.T
Dewan Redaksi          : M. Indra Kurniawan, Sri Al Hidayati, Linda Studiyanti, Eka Purwitasari, dan Habib
Komikus                     : Hanifah B. Subagyo
Bagian Produksi          : Firman Iskandar
Design Grafis dan Tata letak   : Najwandana, Habib Mufid Ridho
Bagian Pemasaran dan distribusi : Peni Rusmustikawati

CV. Media Utama Indonesia
Alamat redaksi: Jalan Cilengkrang II No. 48, Cibiru Bandung
Telpon : 022-92508734.

No comments